from BTemplates!

Mahabhakti Man Yogyakarta 1



Mahabhakti merupakan kegiatan perkemahan sekaligus pelantikan umum. Mahabhakti ini tidak jauh beda dengan kegiatan kemah pada umunya. Dalam kegiatan mahabhakti,  peserta akan dilantik pada saat acara PTA (penerimaan tamu ambalan) yang biasanya diselenggarakan pada malam pertama di bumi perkemahan. Lalu pada hari-hari selanjutnya kegiatan hanya berisikan lomba-lomba dan jelajah alam dan di akhiri dengan penutupan dan pembagian bet pramukan gudep Man.

Mahabhakti tahun ini diselenggarakan di Dodiklatpur yang berlokasikan di klaten jawa tengah. Peserta tidak berangkat secara individu,melainkan mereka berkumpul di sekolah dahulu untuk melakukan cek in 2 hari sebelum keberangkatan dan lalu mereka akan berangkat ke BuPer setelah apel pembukaan mahabakti di sekolah. Pada hari-hari sebelumnya peserta wajib mengumpulkan barang bawaanya dahulu agar tidak memberatkan pada saat menuju ke BuPer menggunakan kendaraan yang di sediakan ole sekolah.

Saat peserta telah sampai, mereka tidak langsung memasang tenda tetapi peserta di suruh untk mengerjakan soal di setiap pos-pos yang telah dibuat oleh para panitia. Di pos-pos ini peserta akan ditanyai/diuji mengenai materi-materi kepramukaan yang pernah disampaikan kepada para peserta saat kegiatan kepramukaan disekolah.

Saat sudah sampai di BuPer peserta harus segera mendirikan tenda. Setelah para peserta selesai mendirikan tenda peserta wajib mengikuti lomba-lomba dan apel yang diselenggarakan pada hari yang telah di tentukan. Pada malam harinya peserta wajib untung mengikuti PTA atau bisa disebut juga Penerimaan Tamu Ambalan yang selanjutnya diikuti acara pelantikan.

Pada hari kedua hanya akan diisi acara yang terdiri dari lomba-lomba kepramukaan dan jelajah alam. Lomba-lomba tersebut terdiri dari lomba AsTer(Asah Terampil),futsal 3on3, tarik tambang, penyisihan FKR (Festival Kesenian Rakyat) dan lain sebagainya. Pada hari ketiga tepatnya pada malam puncak   diselenggarakan upacara api unggun. Acara api unggun ini merupakan acara terakhir dari mahabhakti. Di acara api unggun terdapat lomba terakhir seperti: fasion show,dan final FKR (Festival Kesenian Rakyat). Setelah semua acara selesai peserta diperbolehkan untuk istirahat sampai subuh.

Pada hari keempat sudah tidak ada lomba-lomba lagi melainkan hanya ada apel penutup dan pengumuman hasil lomba dari hari kedua sampai pesta api unggun yang dilaksanakan di BUPER. Sebelum apel penutup dimulai peserta merubuhkan tenda masing-masing dan membersihkan sampah-sampah yang ada dilingkungan sekitar. Setelah itu seluruh peserta menuju ke sekolah untung mengambil barang bawaan mereka yang sudah dibawakan oleh truk lalu diperbolehkan untuk pulang ke rumah masing-masing.

Sekian Penjelasan Mahabhakti versi saya
bila ada salah mohon di maafkan
^_^

0 komentar:

Posting Komentar